
Leontinus Alpha Edison
co-Kapten Timnas AMIN

Share
Leon adalah Co-Founder PT Tokopedia. Kala itu, ia dengan Founder Tokopedia, William Tanuwijaya bersama-sama mendirikan perusahaan belanja online tersebut pada 17 Agustus 2009. Tokopedia lalu merger dengan Gojek, dan berubah nama menjadi PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo). Leon mengundurkan diri dari manajemen Tokopedia semenjak terbentuknya GoTo pada tahun 2021.
GoTO, bersama PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA) membangun perusahaan patungan bersama, yaitu PT Energi Kreasi Bersama, dengan nama brand “Electrum”. Electrum berfokus pada pengembangan ekosistem dan industri kendaran listrik secara terintegrasi dari hulu ke hilir, meliputi manufaktur sepeda motor listrik, teknologi pembuatan baterai, infrastruktur penukaran (swap) baterai dan stasiun pengisian daya, hingga pembiayaan.
Di GoTo, nama Konglomerat Garibaldi Thohir atau Boy Thohir tercantum sebagai Komisaris, setelah sebelumnya dikabarkan mundur dari jabatan itu. Boy Thohir diketahui memiliki lebih dari 1 miliar saham GOTO atau sebesar 0,090 persen.
Sebagaimana diketahui, Electrum telah memulai membangun pabrik motor listrik di Zona E Kawasan Greenland International Industrial Center atau GIIC, Cikarang, Jawa Barat.

Diolah: Ditjen AHU Kemenkumham, Kementerian ESDM, modi.esdm.go.id, sumber-sumber resmi, dan database JATAM

Leontinus Alpha Edison
co-Kapten Timnas AMIN
Leon adalah Co-Founder PT Tokopedia. Kala itu, ia dengan Founder Tokopedia, William Tanuwijaya bersama-sama mendirikan perusahaan belanja online tersebut pada 17 Agustus 2009. Tokopedia lalu merger dengan Gojek, dan berubah nama menjadi PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo). Leon mengundurkan diri dari manajemen Tokopedia semenjak terbentuknya GoTo pada tahun 2021.
GoTO, bersama PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA) membangun perusahaan patungan bersama, yaitu PT Energi Kreasi Bersama, dengan nama brand “Electrum”. Electrum berfokus pada pengembangan ekosistem dan industri kendaran listrik secara terintegrasi dari hulu ke hilir, meliputi manufaktur sepeda motor listrik, teknologi pembuatan baterai, infrastruktur penukaran (swap) baterai dan stasiun pengisian daya, hingga pembiayaan.
Di GoTo, nama Konglomerat Garibaldi Thohir atau Boy Thohir tercantum sebagai Komisaris, setelah sebelumnya dikabarkan mundur dari jabatan itu. Boy Thohir diketahui memiliki lebih dari 1 miliar saham GOTO atau sebesar 0,090 persen.
Sebagaimana diketahui, Electrum telah memulai membangun pabrik motor listrik di Zona E Kawasan Greenland International Industrial Center atau GIIC, Cikarang, Jawa Barat.
Diolah: Ditjen AHU Kemenkumham, Kementerian ESDM, modi.esdm.go.id, sumber-sumber resmi, dan database JATAM